Lensakita.id-Kolaka Utara, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang ke-XV tingkat Kabupaten Kolaka Utara(Kolut) Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi di buka oleh Bupati Kolut,H.Nur Rahman Umar, MH yang gelar di Islamic center Mesjid agung lasusua, Senin,(15/02/2021).
Perhelatan Acara MTQ tingkat Kabupaten Kolaka Utara tersebut akan di ikuti ratusan peserta mulai dari tingka anak,remaja hingga sampai tingkat dewasa se-kebupaten Kolut.
Dalam acara tersebut Bupati Kolut juga resmi mengkukukan para dewan hakim sebagai panitia penilaian dalam acara MTQ tingkat Kabupaten Kolt dan sekaligus memasangkan toga secara simbolisi oleh salah satu perwakilan dewan hakim.

Dalam sambutannya Nur Rahman Mengungkapkan dalam acara pembukaan MTQ tingkat Kabupaten Kolaka Utara yang ke-XV tahun 2021. ia berharap bawa acara tersebut tidak hanya bermakna aktivitas keduniaan semata tetapi juga senantiasa mendapat ridha disisi allah swt.
“Pelaksanaan MTQ tahun ini terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Secara berturut-turut sebelumnya 14 kali kita laksanakan MTQ secara penuh kendatipun di tingkat nasional hanya dilaksanakan seleksi tilawatil qur’an.”ungkap Nur Rahman
Dalam pelaksanaan MTQ Kabupaten Kali ini hanya di gelar secara sederhana dan sangat berbeda dengan tahun sebelumnya,yang di sebabkan adanya pandemik covid-19 yang melanda daerah tersebut,dan dalam acara tersebut tetap di kedepankan protokol kesehatan,salah satunya menyediakan tempat cuci tangan serta memakai masker.
“Dampak dari covid-19 ini tidak hanya dari segi kesehatan tetapi menyentuh seluruh sendi kehidupan manusia. Perekonomian dunia mengalami kontraksi, angka pengangguran semakin meningkat, demikian halnya dengan angka kemiskinan. Aktivitas sosial kita dibatasi, anak-anak terpaksa bersekolah secara daring. Bahkan untuk melakukan ibadah pun terpaksa kita mentaati aturan protokoler kesehatan. Kesemua itu menjadikan hidup dan kehidupan kita terasa tidak nyaman. Karenanya, harus ada langkah-langkah yang masif dan melibatkan semua pihak untuk menghentikan wabah ini.”katanya
Orang Nomor satu di kolut ini juga menuturkan bahwa pelaksanaan MTQ bukanlah hal yang baru bagi Masyarakat Kolut karena kata dia setiap tahun acara tersebut selalu di laksanakan hal yang sama. Karena itu sudah selayaknya pelaksanaan MTQ kali ini harus menunjukkan peningkatan baik dari sisi kualitas pelaksanaan maupun peningkatan dari sisi kualitas pesertanya. MTQ ini janganlah dianggap dan dilaksanakan sebagai rutinitas semata karena kegiatan ini tidaklah berakhir sampai di sini saja.
“Pasca MTQ kabupaten, anak anak kita akan berlaga pada MTQ tingkat provinsi dan tentu saja kita berharap mereka bisa berlaga dan berprestasi pada tingkat nasional bahkan internasional. Untuk sampai ke level itu, semua elemen harus bekerja sama dan saling mendukung”.Harapnya
Menurut Nur Rahman Pemerintah daerah telah memberikan dukungan berupa insentif untuk para pembina hifdzil dan tilawah yang ada di kabupaten kolaka utara, dan Pemda Kolut akan terus berupaya meningkatkan jumlahnya pada masa yang akan datang.
“Kita berharap bahwa langkah ini ditindaklanjuti dengan keseriusan para santri, pelatih dan pembina untuk terus meningkatkan kualitasnya. Dan yang tak kalah penting tentunya dukungan dar orang tua dan seluruh masyaraka untuk melibatkan putra-putri merek dalam kegiatan-kegiatan semacam ini.”Tutupnya
Laporan – Asran