LENSAKITA.ID-JAKARTA. Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, kembali merotasi sejumlah perwira menengah di lingkup Polda Sulawesi Tenggara (Sultra). Hal tersebut dengan adanya 3 Surat Telegram Kapolri.
Tiga Surat Telegram Kapolri tersebut yakni, ST/1214/VI/KEP./2022 tgl 20 Juni 2022 dan ST/1215/VI/KEP./2022 tgl 20 JUNI 2022, serta ST/1216/VI/KEP./2022 tgl 20 JUNI 2022.
Adapun isi surat telegram Kapolri adalah sebagai berikut :
- AKBP Sugianto Marweki, S.I.K., M.Si. Wadansatbrimob Polda Sultra Dimutasikan Sebagai Dosen Utama Stik Lemdiklat Polri.
- AKBP Firman Afandi, S.I.K Kasubbag Analis Bagjianbang Sespim Lemdiklat Polri Dimutasikan sebagai Auditor Kepolisian Madya Tk. Iii Itwasda Polda Sultra.
- KOMBES POL Heri Tri Maryadi, S.H., M.H. Dirreskrimsus Polda Sultra Dimutasikan sebagai Dirpamobvit Polda Maluku Utara.
- KOMBES Pol Bambang Wijanarko, S.I.K Dirreskrimum Polda Sultra Dimutasikan sebagai Dirreskrimsus Polda Sultra.
- AKBP I Wayan Riko Setiawan, S.I.K, M.H. Kabagwasidik Ditreskrimsus Polda Sultra Dimutasikan sebagai Dirreskrimum Polda Sultra.
- AKBP Wasis Santoso, S.I.K. Kapolres Konawe Polda Sultra Dimutasikan sebagai Wadirpolairud Polda Sultra.
- AKBP Ahmad Setiadi, S.I.K. Kasilaklat Satlatbrimob Korbrimob Polri Dimutasikan sebagai Kapolres Konawe Polda Sultra.
- Suharman Sanusi, S.I.K. Kapolres Wakatobi Polda Sultra Dimutasikan sebagai Wadirintelkam Polda Sultra.
- . AKBP Dodik Tatok Subiantoro, S.I.K. Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Sultra Dimutasikan sebagai Kapolres Wakatobi Polda Sultra.
- AKBP Saiful Mustofa, S.I.K., M.Si. Kapolres Kolaka Polda Sultra Dimutasikan sebagai Wakapolresta Kendari Polda Sultra.
- AKBP Resza Ramadianshah, S.I.K. Kanit 1 Subdit V Dittipidter Bareskrim Polri Dimutasikan sebagai Kapolres Kolaka Polda Sultra.
- AKBP Gunarko, S.I.K., M.Si. Kapolres Buton Polda Sultra Dimutasikan Sbg Kasubbagsismet Bagjiansis Rojianstra Slog Polri.
- AKBP Rudy Silaen, S.H., S.I.K., M.I.Kom. Kasubditregident Ditlantas Polda Sultra Dimutasikan sebagai Kapolres Buton Polda Sultra.
Laporan : Lensakita.id