LENSAKITA.ID-KOLAKA UTARA, Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Sulawesi Tenggara (Sultra) sampai saat ini terus fokus memulihkan suplai listrik, akibat dari adanya dampak kecelakaan lalulintas.
Pelaksana Tugas (Plt) Manajer PLN ULP Kolut, Anggih Prasetya, menjelaskan untuk saat ini progres pemulihan suplai listrik terdampak kecelakaan lalu lintas sudah mencapai 75%.
“Jadi untuk progres pekerjaan di lapangan sampai sekarang yang sudah selesai diantaranya Tiang Beton yang terdampak 8 tiang dengan tinggi 13 meter sudah bisa terpancang semua. Dan tiang yang sudah terpancang juga sudah selesai dipasangkan aksesoris material distribusi,” Anggih Prasetya pada lensakita.id saat di komfirmasi melalui via telepon, kamis (28/10/2021).
Anggih Prasetya juga menambahkan, pekerjaan yang belum selesai sisa penarikan kabel ditiang beton dimana untuk penarikan kabel tersebut terdapat 6 line atas dan bawah (2 penyulang red) yang memerlukan konstruksi khusus dikarenakan melintang jalan dan mempertimbangkan besarnya diameter kabel yang terpasang.
“Demi keamanan dan keselamatan petugas dilapangan, untuk sementara pekerjaan kami hentikan mengingat tim membutuhkan waktu untuk recovery pemulihan stamina, untuk menghindari kecelakaan kerja. Pekerjaan akan kami lanjutkan kembali pagi hari,” pungkasnya.
Ia juga menyampaikan permohonan maafnya kepada masyarakat kolut atas ketidak nyamanan dalam beberapa hari terakhir serta yang sampai saat ini masih ada wilaya yang dilakukan pemadaman listrik.
“Kami memohon doa kepada masyarakat agar kami dapat menormalkan sistem kembali dengan aman dan petugas kami dilapangan diberikan kemudahan dan keselamatan dalam bertugas. Atas kesabaran pelanggan kami ucapkan terimakasih,” tutupnya
Laporan – Asran