LENSAKITA.ID-KOLAKA UTARA. Jajaran Polres Kolaka Utara bekerjan sama dengan dinas kesehatan dan puskesmas Lasusua Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) melaksanakan vaksinasi massal dari mulai tahap I dan juga Tahap II, yang dilaksnakan di Polsek Lasusua, kamis (13/01/2022).
Dari pantauan media lensakita.id dilokasi, masyarakat sangat antusias mengikuti vaksinasi yang dilaksanakan Polres kolut. Hal tersebut terlihat diloksasi yang mana masyarakat yang relah menunggu antrian yang begitu panjang demi mendapatkan vaksinasi.
Kapolres Kolut, AKBP Moh. Yosa Hadi, S.I.K,. M.M menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi massal tersebut merupakan vaksinasi serentak yang dilaksnakan hari ini se-Indonesian.
“Jadi untuk vaksinasi yang pertama ini di tahun 2022 ada sekitar 800 lebih dosis yang di siapkan,”kata Yosa saat dikonfirmasi media lensakita.id di lokasi vaksinasi.
Yosa juga menuturkan untuk target keseluruhan dalam perharinya bisa mencapai 1500 perhari dan kegiatan tersebut akan belanjut pada setiap harinya.
“Sedangkan untuk vaksinasi anak sendiri, saat ini kami masih menunggu dari dinas kesehatan, kapan dimulainya vaksinasi untuk anak dan targetnya berapa, baru kita mulai laksanakan,”tuturnya.
lebih lanjut Yosa menjelaskan, saat ini pihaknya baru melakukan sosialisasi terkait vaksinasi anak ke dinas pendidikan maupun di setiap kepala sekolah yang ada di Kabupaten Kolut maupun kepada wali murid itu sendiri.
“Jadi untuk vaksinasi anak, rencananya kami akan laksanakan langsung di sekolah-sekolah. Biar anak juga merasa nyaman dan bisa langsung dibimbing oleh setiap wali muridnya sendiri,”imbuhnya.
Yosa juga juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kolut, agar kiranya dapat melakukan vaksinasi, baik itu yang baru tahap I maupun yang tahap II.
“Harapan saya yang belum vaksin silakan vaksin, yang tujuannya agar kita semua mampu menanggulangi penyebaran covid-19 serta masyarakaat kolut dapat selalu sehat,”tutupnya.
Laporan – Asran